Jakarta (ANTARA) – Sebanyak 100 personel Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan berhasil mengatasi kebakaran warung makan soto di Jalan K.H Syafi’i Hazami, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
Kebakaran tersebut terjadi sekira pukul 18.15 WIB akibat api yang menjalar dari pembakaran sampah warga.
“Tetangga bakar sampah di belakang warung soto dan merambat ke saung parkiran motor dan menyambar motor yang terparkir,” ungkap Perwira Piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan, Suhudi pada Jumat.
Ia menyebut pihaknya menerima informasi kebakaran pada pukul 18.15 WIB dan memulai pemadaman pada pukul 18.28 WIB hingga malam ini.
Pihaknya menurunkan sebanyak 25 unit mobil pemadam kebakaran dan 100 personel diterjunkan untuk memadamkan kebakaran tersebut.
Terdapat lima jiwa yang terdampak dalam kebakaran tersebut, namun Suhudi memastikan tidak ada korban tewas akibat insiden itu.
Baca juga: Polisi masih selidiki kebakaran gedung K-Link
Baca juga: Gulkarmat Jaksel kerahkan 22 damkar padamkan api di Gedung K-Link
Baca juga: Gedung K-Link Tower di Jaksel terbakar
Pewarta: Redemptus Elyonai Risky Syukur
Editor: Alviansyah Pasaribu
COPYRIGHT © ANTARA 2023