Hasil Hitung Cepat Pilkada Lampung 2024, Rahmat-Jihan Ungguli Arinal Djunaidi

by -21 views
hasil-hitung-cepat-pilkada-lampung-2024,-rahmat-jihan-ungguli-arinal-djunaidi
Hasil Hitung Cepat Pilkada Lampung 2024, Rahmat-Jihan Ungguli Arinal Djunaidi

Arina.id. Hasil hitung cepat Pilkada Lampung 2024 menyatakan pasangan calon (paslon) Rahmat Mirzani Djausal-Jihan Nurlela berhasil mengungguli Arinal Djunaidi-Sutono. 

Pilkada Lampung 2024 berlangsung pada hari Rabu, 27 November 2024. Berdasarkan hasil hitung cepat alias quick count, Rahmat Mirzani Djausal-Jihan Nurlela menang atas paslon Arinal Djunaidi-Sutono. 

Menurut hasil hitung cepat versi Indikator Politik Indonesia, Rahmat-Jihan menang mutlak atas Arinal Djunaidi-Sutono.

Rahmat Mirzani Djausal-Jihan Nurlela meraih suara mencapai 82,54 persen. Di lain sisi, Arinal Djunaidi-Sutono hanya kebagian 17,46 persen saja. 

Data ini dilihat pukul 08.56 WIB pada hari Kamis, 28 November 2024, atau sehari selepas proses pemungutan suara di TPS. Jumlah suara yang masuk sudah mencapai 100 persen. 

Angka Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilkada Lampung 2024 adaah 6.515.869. Total TPS adalah 1.382 buah. 
 
Pada Pilkada Lampung 2024, Rahmat Mirzani Djausal-Jihan Nurlela maju sebagai penantang Arinal Djunaidi yang berstatus petahana. 

Rahmat Mirzani Djausal adalah anggota DPRD Provinsi Lampung (2019–2024). Sedangkan Jihan Nurlela termasuk anggota DPD RI (2019–2024). 

Mereka didukung gabungan partai politik (parpol) yang terdiri dari PKB, Gerindra, Golkar, NasDem, dan Partai Buruh. Kemudian PKS, PAN, Demokrat, PSI, PPP, serta Partai Ummat.

Arinal Djunaidi adalah Gubernur Lampung periode 2019–2024. Ia berpasangan dengan Sutono, Sekretaris DPD PDI-P Lampung.

Pasangan Arinal Djunaidi-Sutono maju Pilkada Lampung 2024 berbekal dukungan PDI-P saja. 

DSC_0067
webmaster

Santri Nderek Kyai Mawon. Urip mung numpang sujud sing apik. Gak usah ngatur Tuhan, yang penting selaluu optimis dan penuh harapan.

Tentang Penulis : webmaster

Gravatar Image
Santri Nderek Kyai Mawon. Urip mung numpang sujud sing apik. Gak usah ngatur Tuhan, yang penting selaluu optimis dan penuh harapan.